slider slider slider slider slider

Rapat rekonsiliasi capaian fisik dan keuangan pelaksanaan program kegiatan penunjang prioritas pembangunan Provinsi Kalimantan Utara

Pada hari senin - selasa (20-21 feb), telah dilaksanakan rapat rekonsiliasi untuk membahas capaian fisik dan keuangan pelaksanaan program kegiatan penunjang prioritas pembangunan provinsi Kalimantan Utara. Rapat ini dihadiri oleh perangkat daerah yang terkait langsung dengan program kegiatan yang menjadi prioritas dalam visi misi kepala daerah.

Dalam rapat ini, dilakukan review capaian realisasi fisik dan keuangan kegiatan prioritas tahun 2022. Selain itu, pengumpulan data awal serta target capaian program kegiatan prioritas tahun 2023 juga dilakukan. Hal ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja perangkat daerah dalam pelaksanaan program kegiatan prioritas.

pada rapat ini juga identifikasi kendala dan permasalahan yang dihadapi oleh perangkat daerah dalam pelaksanaan kegiatan dilakukan konfirmasi langsung oleh perangkat daerah yang bersangkutan. dimana hasil ini menjadi data awal dalam melakukan monitoring dan evaluasi pelaksanaan program kegiatan dan penyusunan rekomendasi kebijakan pelaksanaan pembangunan di masa depan.

Dengan dilakukannya rapat rekonsiliasi ini, diharapkan dapat meningkatkan kinerja perangkat daerah dalam melaksanakan program kegiatan prioritas. Selain itu, rapat ini juga menjadi salah satu bentuk akuntabilitas publik dalam pembangunan daerah.

 

By Admin.